Terpilih Menjadi Ketua PMI, Febriyanti Langsung Buat Gebrakan Gelar Donor Darah Secara Massal

0
MORUT-TR.Com
Belum sepekan terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Morowali Utara (Morut), Febriyanti Hongkiriwang, S.Si.Apt langsung membuat gebrakan dengan menggelar aksi donor darah massal.
Kegiatan donor darah yang dibuka Bupati Morowali Utara Delis J. Hehi itu menargetkan pengumpulan 100 kantong darah. Namun hingga pukul 15.00 Wita, jumlah darah yang terkumpul mencapai 83 kantong dari pendaftar sebanyak 93 orang.
“Hasil donor darah itu langsung kami kirimkan kepada beberapa pasien yang meminta bantuan darah di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kolonodale,” ujar Feby Hongkiriwang yang juga Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Morowali Utara tersebut.
Feby mengaku target pengumpulan darah dibatasi 100 kantong karena menyesuaikan dengan kapasitas penyimpangan darah di UTD Rumah Sakit Umum Kolonodale.
Ia juga mengaku bangga karena aksi donor darah yang pertama kali digelar di Kota Kolonodale ini mendapat sambutan antusias dari warga Morut, khususnya kalangan ASN.
Donor darah yang digelar atas kerja sama PMI Morut dan Unit Transfusi Darah RSU Kolonodale itu, kata Feby, sama sekali tidak menggunakan dana pemerintah daerah atau dana PMI sendiri. Seluruh biaya adalah sumbangan pribadi dr. Delis J. Hehi, ujarnya.
Sejumlah pejabat ikut mendonorkan darahnya, mulai dari Bupati Morotu Delis J. Hehi, Ketua PMI Morut Feby Hongkiriwang, Ketua DPRD Morut Hj. Megawati Ambo Asa, Wakil Ketua I DPRD Morut Wahyu Hidayat Sudirman, Wakil Ketua II DPRD Morut Muhammad Safri dan Kepala Dinas PUPR Agung Ponga.
Para pendaftar sebelumnya mengikuti observasi kondisi kesehatan berupa pemeriksaan tekanan darah dan wawancara, kemudian diberikan makanan berupa telur rebus, susu, kue-kue, bahkan paket makan siang serta souvenir.
“Biaya perkepala rata-rata Rp100.000/orang. Tapi kami tidak melihat berapa besar yang dikeluarkan, karena yang penting bagi kami ada banyak masyarakat yang tertolong dengan darah yang dihasilkan dalam kegiatan ini. Beberapa permintaan dari rumah sakit langsung kami penuhi dari hasil aksi ini,” ujar Feby.
Sejumlah pendonor menyatakan gembira dengan aksi yang digelar PMI Morut dan akan menolong banyak sekali orang yang membutuhkan darah.
“Setahu saya ini aksi donor darah pertama di Morut. Mudah-mudahan terus dilanjutkan di masa mendatang agar kebutuhan darah para pasien di RS akan bisa terpenuhi,” ujar Yayat, Wakil Ketua II DPRD Morut usai diambil darahnya 350 cc. (Roma/Tim/Red)

Leave A Reply

Your email address will not be published.