Perebutan Piala Kasad Tahun 2022 Tingkat Provinsi,Kodim 1311 Morowali Berangkatkan 22 Pemain dan 1 Pelatih

0

MOROWALI-TR.Com
Komando Distrik Militer (Kodim) 1311 Morowali mengirimkan pemain tingkat Kabupaten Morowali pada laga Piala KASAD liga santri PSSI tahun 2022 ke tingkat Provinsi Sulawesi Tengah Jum’at (29/07/2022).

Diketahui pelaksanaan pertandingan sepak bola Liga Santri Piala Kasad di Kabupaten Morowali beberapa waktu lalu diikuti oleh 4 tim sepak bola yang berasal dari berbagai Pondok Pesantren di wilayah Kabupaten Morowali.

Dalam kesempatan kali ini Kodim 1311 Morowali memberangkatkan 22 orang pemain yang memiliki talenta dalam pertandingan dan 1 orang pelatih.

Dalam sambutannya Dandim 1311 Morowali Letkol Inf Constantinus Rusmanto, M.Sc mengucapkan selamat kepada Pondok Pesantren Nurul Iman Alkhairaat Wosu yang telah memenangkan pertandingan tingkat Kabupaten Morowali dan selanjutnya akan diseleksi ke tingkat Propinsi untuk mengikuti pertandingan Piala Kasad tahun 2022.

“Dari seleksi ditingkat Kabupaten ada beberapa pemain yang diambil yang mempunyai skil dan talenta Ponpes Nurul Umah 5 pemain
Ponpes Takhfis Al- Wahid 7 pemain,Ponpes Nurul Iman Alkhairaat Wosu 8 pemain dan Ponpes Takhfis Wosu 2 pemain dan target kita berharap menjadi juara sehingga dapat mewakili ke tingkat Nasional,”kata Rusmanto.

Dijelaskan Rusmanto para pemain harus menunjukkan semangat dan sportivitas disetiap pertandingan. Perhatikan faktor keamanan dalam setiap pertandingan.

Rusmanto juga memohon dukungan dari Pemerintah Daerah Morowali dan Askab PSSI Kabupaten Morowali.

Sementara itu wakil Bupati Morowali DR Hi Najamudin mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Morowali sangat mendukung program olahraga yang digagas oleh Kodim 1311 Morowali.

“Kami sangat mendukung apa yang telah digagas oleh pak Dandim yakni sepak bola liga santri untuk memperebutkan Piala Kasad tahun 2022,” Kata Najamudin.

Hadir dalam acara pelepasan pemain liga santri Piala kasad Tahun 2022 diantaranya Dandim 1311 Morowali,Wakil Bupati Morowali, Kapolres Morowali,Ketua DPRD, Kajari Morowali, Kadispora,Ketua Koni, Ketua Askab PSSI serta tamu undangan lainnya.(Red)

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.