Bupati Serahkan 10 Unit Alat Panen Kepada Kelompok Tani Dan 60 Unit Sepeda Motor Kepada Para PPL

0

MOROWALI, SULTENG, Tinta Rakyat.com

Bupati Morowali Drs. Taslim kembali menyerahkan bantuan kepada Unit Pengelola Jasa Alsintan (UPJA) sebanyak 10 Unit alat panen dan sepeda motor merk Honda Beat sebanyak 60 unit yang diberikan kepada para penyuluh pertanian lapangan (PPL) yang bertugas di  Kabupaten Morowali, bertempat di Kantor Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Morowali, Jum’at (14/04/2023).

Hadir dalam acara tersebut Assisten II Pemkab Morowali, Kepala DPKP Morowali para PPL se Kabupaten Morowali serta para Ketua Kelompok Tani yang mendapat bantuan alat panen.

Dalam sambutan singkatnya Bupati Morowali Drs. Taslim mengatakan, bantuan alat panen dan motor tersebut adalah bagian dari program pemerintah , dimana ada program panen gratis. Awalnya dipredikasi belum maksimal alat panen sehingga ada program alat panen gratis.

“Alat ini tidak untuk dimiliki, akan tetapi dipinjamkan, tanggungjawab kita bagaimana memelihara alat dengan baik, dengan program gratis ini bisa meminimalisir biaya, dengan harapan bisa membantu bagi para petani. Dengan demikian panen bisa tepat waktu dan hasilnya bisa maksimal sesuai harapan kita semua,” Ucap Taslim.

Taslim meminta untuk UPJA dan Penyuluh bisa bekerja sama , penyuluh bisa memberikan informasi yang benar demi untuk keberhasilan para petani begitu juga para PPL agar bisa  mengkoordinir di daerah masing-masing serta mendesain sehingga bisa berjalan dengan apa yang dinginkan.

“Semua masalah harus bisa di selesai dengan cepat dan baik, kalau tidak mampu cepat berkoordinasi dengan Dinas dan Saya juga berharap para PPL bisa membuat pupuk organik  sehingga akan bisa membantu bagi petani, sehingga kekurangan pupuk akan bisa teratasi,” Kata Taslim.

Ditambahkan Taslim, Kemudian untuk motor agar dipergunakan dengan baik, rawat dan gunakan untuk pelayanan kepada masyarakat dan untuk alat panen tidak bisa keluar daerah dan harus tetap di Morowali.

“Saya ucapkan selamat kepada para PPL yang sudah mendapatkan THR Motor,semoga dapat bermanfaat dan dapat digunakan dengan baik untuk melayani masyarakat Morowali,” tutup Taslim.

Salah satu Ketua kelompok Tani Made mengaku sangat senang dan berterima kasih kepada Pemda Morowali dengan adanya bantuan alat panen ini, dengan harapan para petani bisa panen maksimal.

” Saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati Morowali yang telah memberikan bantuan alat panen kepada Masyarakat,” Kata Made.(Red)

Leave A Reply

Your email address will not be published.