Bupati : Turnamen ASKAB Bangun Sepak Bola Generasi Muda Morowali

0

 

MOROWALI-TR.com

Mengusung sepakbola generasi muda morowali dengan profesionalisme, spotivitasa dan berdisiplin, bangkitkan potensi raih prestasi”,

Secara resmi turnamen Pertandingan Sepak Bola Assosiasi Kabupaten (ASKAB) Morowali Provinsi Sulawesi Tengah, yang bertempat di Stdion Mini Fonuasingko Kecamatan Bungku Tengah,Rabu (20/01/2021) kemarin dibuka oleh Bupati Morowali Drs Taslim.

Pembukaan turnamen tersebut dihadiri oleh Ketua dan anggota DPRD Morowali, Kapolres Morowali, Dandim 1311 Morowali,Ketua KONI, Ketua dan Sekretaris PSSI Morowali, perwakilan perusahaan serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya Bupati Morowali Drs Taslim mengatakan semoga turnamen tersebut bisa dilaksanakan walaupun suasana hari ini beda dengan suasana yang pernah kita laksanakan dalam rangka pertandingan Sepak Bola yang diikuti baik dari perusahaan BUMN maupun Swasta yang ada di Kabupaten Morowali.

“Pesertanya hari ini bukan dari Desa atau dari Per kecamatan tetapi ini adalah dari beberapa Perusahaan baik swasta maupun BUMN, ini artinya bahwa ada harapan baru dalam rangka meningkatkan kualitas kita dalam rangka mencari bibit-bibit Pemain sepak Bola di kabupaten Morowali,”kata Taslim.

Menurut Taslim dengan keterlibatan pihak swasta maupun BUMN dalam rangka Mensuponsori atau mendanai kegiatan olahraga tersebut insha allah kegiatan olahraga di Morowali semakin baik kedepan.

“Olehnya itu kepada adek-adeku semuanya gunakanlah momentum ini untuk bisa memaksimalkan, mengembangkan bakat adek-adek semua, karena olahraga sebagai mengembangkan Sumber daya manusia, orang kita lihat yang sukses di bidang olahraga contoh Pemain bulu tangkis bisa sukses banyak olahragawan kita yang hari ini bisa sukses kehidupannya lewat kegiatan olahraga,”ujar Taslim.

Taslim berharap kesempatan tersebut digunakan secara maksimal guna mengasah bakat dan dalam kegiatan olahraga selalu mengikuti protokol kesehatan.

“Maka saya berharap bisa memaksimalkan kesempatan yang di berikan oleh perusahaan swasta atau BUMN di kabupaten Morowali untuk mengasah Bakat kalian, guna menunjukkan kehebatan dan tentunya dalam kegiatan yang kita laksanakan di masa Pandemi Covid-19 penonton dibatasi, kemudian jumlahnya juga dibatasi jaraknya dibatasi dan kemudian beberapa syarat yang harus kita penuhi, karena itu butuh kerjasama kita semua,”tutup Taslim.

Dalam laporannya, Ketua ASKAB Kabupaten Morowali, Gafar Hilal mengungkapkan seharusnya kegiatan tersebut di gelar bertepatan hari jadi Kabupaten Desember Tahun 2020 lalu dikarenakan kasus Covid 19 di Kabupaten Morowali terus meningkat Tahun 2020 lalu sehingga jadwal turnamen tertunda.(Kominfo/Red) 

Leave A Reply

Your email address will not be published.