Masalah Pulau Langala,Mantan Bupati Morowali Angkat Bicara

0

MOROWALI-TR.Com

Anggota DPR RI Drs Haji Anwar Hafid angkat bicara terkait pulau Langala yang saat ini diklaim oleh salah seorang warga, hal dikatakan Anwar melalui keterangan tertulisnya digrup Whatsapp Ahad (02/10/2022).

Anwar mengatakan untuk masalah pulau itu ada dua jenis kepemilikan, yang pertama ada hak perdata perorangan di atas pulau itu dan mungkin ada pohon kelapa atau rumah seperti layaknya di atas pulau-pulau yang lain dan kepemilikan perorangan ini tidak mungkin mencakup keseluruhan tanah diatas pulau itu termasuk garis perairannya.

Dijelaskan Anwar kedua kepemilikan negara yaitu keseluruhan pulau termasuk garis pantainnya jadi ada hak perdata yang harus di hormati oleh negara dan ada hak negara yg tidak noleh diklaim sebagai milik pribadi atas pulau dalam kasus pulau langala.

“Saya liat ada pohon kelapa yang tumbuh di beberapa tempat mungkin itu yang bisa dikategorikan milik pribadi dan kepemilikan tersebut hanya sebatas hak garapan saja dan harus di hormati negara namun demikian pemilik tanah garapan tersebut tidak memiliki wewenang mengalihkan pulau kepada pihak ketiga demikian yang saya pahami,” tutup mantan Bupati Morowali dua periode tersebut.(Red)

Leave A Reply

Your email address will not be published.